Atasi Tekanan Darah Tinggi dengan Konsumsi 7 Jenis Makanan Ini di Rumah

By Widyastuti, Senin, 13 Juli 2020 | 08:31 WIB
Cara menstabilkan tekanan darah tinggi (istock) (Winggi)

NOVA.id- Tak sedikit orang yang mengeluhkan tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi memang mudah sekali tak terkontrol. 

Kondisi ini sering kali dihadapi sebagian besar penduduk di dunia saat ini. 

Baca Juga: Agar Makin Hot di Ranjang, Coba Ikuti Ritual Ini untuk Sebelum dan Sesudah Berhubungan Intim, Salah Satunya Mandi Bareng Pasangan!

Salah satu pemicunya adalah stres. Tekanan darah tinggi bisa menyebabkan beberapa penyakit kronis. 

Seperti stroke, serangan jantung, kehilangan penglihatan, dan juga bisa mempengaruhi ginjal serta fungsi kognitif. 

Penyakit ini disebut sebagai 'silent killer'. 

Tekanan darah yang tinggi atau hipertensi bisa diredakan dengan diet dan obat yang tepat. 

Selain terapi obat, perubahan gaya hidup juga wajib dilakukan. 

Cara sederhana untuk mengontrol dan menstabilkan tekanan darah, kita bisa melakukan pengobatan di rumah dengan cara berikut. 

Baca Juga: Sebelum Berhenti Jadi Karyawan, Pastikan Sudah Terapkan 5 Tips Pintar Atur Uang Ini agar Kehidupan Finansial Tetap Sehat

1. Buah dan sayuran

Banyak buah dan sayuran yang sarat dengan senyawa penting yang terbukti efektif dalam mengendalikan tekanan darah tinggi. 

Seperti wortel, tomat, kentang, lemon, pisang, dan melon merupakan makanan sehat yang bisa menstabilkan tekanan darah tinggi kita.

Baca Juga: Selama Ini Sering Dilakukan, Ternyata 4 Kebiasaan Membersihkan Makeup Ini Justru Bisa Buat Kulit Kendur, Apa Saja?

2. Teh jahe, kapulaga, dan teh kembang sepatu 

Teh sehat ini termasuk teh yang efektif untuk mengurangi tekanan darah tinggi. 

Teh ini bisa menjaga tekanan darah terkendali.

Baca Juga: Kabar Duka Kembali Datang, Pengisi Suara Tokoh Doraemon yang Legendaris Ini Meninggal Dunia, Rekan Dubber Sebut Penyebabnya

3. Madu 

Madu memiliki beragam khasiat penyembuhan. 

Penelitian menunjukkan jika madu efektif untuk menurunkan tingkat gula darah. 

Ini merupakan cara sederhana yang juga bisa mengobati tekanan darah tinggi. 

Dikatakan jika madu juga memiliki efek menenangkan pada pembuluh darah. 

Untuk mendapatkan khasiatnya, kita hanya perlu mengonsumsi madu murni tanpa campuran apapun. 

Baca Juga: Bongkar Borok Sendiri, Hubungan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama Ternyata Berawal dari Perselingkuhan, Tak Malu Blak-blakan Sebut Nama

4. Herbal 

Rempah-rempah dan biji-bijian menunjukkan hasil ajaib dalam mengobati tekanan darah tinggi. 

Bawang putih diketahui membantu mengencerkan darah dan mencegah penyumbatan pada pembuluh darah. 

Biji bunga matahari juga bisa menurunkan kadar kolesterol.

Ekstrak biji seledri,biji rami, cakar kucing, kunyit, biji semangka, dan biji fenugreek termasuk bahan lain yang diketahui efektif dalam pengobatan hipertensi. 

Baca Juga: Dilamar Atta Halilintar di Hari Ulang Tahunnya, Aurel Hermansyah Sebut Sudah Dapat Lampu Hijau dari Anang dan Ashanty, Raffi Ahmad Pertanyakan Soal Restu Krisdayanti

5. Air kelapa 

Minuman sehat ini bisa memberi kita dosis potasium yang membantu menurunkan tekanan darah. 

Air kelapa merupakan minuma alami yang bisa memberikan dorongan kesehatan dan vitalitas serta membantu mengendalikan tekanan darah. 

Baca Juga: Rumah di Ngawi Ini Viral Gara-Gara Bisa Bergerak dan Berpindah Tempat dalam Semalam, sang Pemilik Rumah Angkat Bicara, Ada Hal Mistis?

 

 

6. Dark chocolate 

Makanan enak ini bisa membantu kita mengendalikan tekanan darah tinggi. 

Sebagian kecil coklat hitam akan membantu mengendalikan tekanan darah. 

Baca Juga: Tak Terima saat Ruben Onsu akan Jual Mobil Penuh Kenangan Milik Sarwendah, Betrand Peto Ancam untuk Lakukan Hal Ini: Kan Onyo Udah Bilang...

7. Olahraga dan musik 

Rutin berolahraga dan mendengarkan musik merupakan cara efektif dalam menurunkan tekanan darah. 

Ini adaah solusi paling alami yang bisa dilakukan oleh penderita tekanan darah tinggi. 

Musik dikatakan bisa memiliki efek menenangkan dan olahraga ringan dapat mengurangi tekanan darah tinggi. 

Baca Juga: Sempat Dituding Jadi Orang Ketiga, Krisdayanti Terlihat Akur dengan Mantan Istri Raul Lemos

Hipertensi tidak perlu menjadi 'silent killer' jika kita rutin melakukan pengobatan alami di rumah untuk mengatasi kondisi ini. 

Menjadikan bahan alami ini sebagai bagian dari diet dan gaya hidup pasti akan menstabilkan hipertensi. 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)