NOVA.id - Setiap orang bisa dibilang ingin didengarkan dengan sepenuh hati ketika sedang bercerita.
Namun, tak jarang kita hanya ingin didengarkan tanpa mau menjadi pendengar yang baik untuk orang lain.
Padahal, kita perlu mengetahui cara menjadi pendengar yang baik agar kita bisa menjalin hubungan yang sehat dengan orang lain.
Dikutip dari Lifehack, berikut ini 8 tips atau cara menjadi pendengar yang baik.
Baca Juga: Salah Pilih Sport Bra Bisa Bikin Kendur, Ini Tips Memilih yang Tepat
1. Perhatikan
Pendengar yang baik adalah mereka yang penuh perhatian, tidak melihat jam tangan, telepon, atau memikirkan rencana makan malam mereka.
Mereka hanya fokus dan memperhatikan apa yang dikatakan orang lain. Inilah yang disebut mendengarkan aktif.
Mendengarkan secara aktif berarti melibatkan semua indera. Artinya, selain memberikan perhatian penuh kepada pembicara, pendengar juga harus terlihat mendengarkan.
Baca Juga: Tips Kesehatan Tabloid NOVA Minggu Ini: Kupas Tuntas Masalah Kista