Tips Masak Cepat untuk Pemula: 7 Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Membuat Fish and Chips

By Alsabrina, Rabu, 24 November 2021 | 16:30 WIB
(Ilustrasi) Cara membuat fish and chips ala restoran (dok. pixabay.com)

NOVA.id - Fish and chips adalah hidangan asal Inggris yang terbuat dari olahan ikan berbalut tepung.

Setelah itu, ikan berbalut tepung digoreng hingga kering.

Seperti namanya, tidak lupa juga ditambahkan potongan kentang goreng yang renyah.

Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Cara Menyimpan Kikil agar Tahan Lama

Hidangan ini kian populer karena banyak dijadikan menu spesial di restoran atau kafe.

Tidak ada salahnya untuk membuat fish and chips seenak restoran di rumah.

Berikut, ada cara membuat fish and chips yang dilansir dari berbagai sumber agar hasilnya tidak berujung gagal.

Ini dia tips masak cepat 30 menit untuk membuat fish and chips.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Membuat Kikil Empuk dan Tidak Berbau

1. Jenis ikan yang digunakan untuk fish and chips

Melansir dari laman The Spruce Eats, kalau kamu ingin membuat fish and chips klasik khas Inggris di rumah.

Kamu bisa menggunakan jenis ikan cod, pollock, atau haddock.

Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Begini Cara Membuat Stik Goreng Crispy ala Abang-Abang Kaki Lima

Namun, kalau kamu kesulitan dalam membeli jenis ikan tersebut bisa juga menggunakan ikan tuna, dori, atau kakap.

Sebaiknya gunakan ikan segar.

Namun, kalau kamu ingin menggunakan ikan beku juga tidak masalah. Pastikan ikan mencair dengan benar dan keringkan dengan kertas tisu dapur.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula dalam Membuat Gyoza Kenyal yang Enak

2. Cara celupkan ikan ke dalam adonan

Masih dalam laman yang sama, kalau ikan sudah dibersihkan dan siapkan untuk dibalut adonan.

Pastikan, kamu sudah menyiapkan adonan terlebih dahulu.

Celupkan ikan dan masukkan langsung ikan berbalut tepung ke dalam minyak panas. Goreng hingga matang.

Mencelupkan ikan ke dalam adonan tepung sesaat sebelum digoreng bisa membuat adonannya ringan dan renyah.

Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Tahu Bakso Goreng Hangat Nikmat untuk Keluarga

3. Keringkan kentang yang akan digunakan

Bukan hanya adonan ikan saja yang enak disajikan renyah, kentang goreng juga.

Ada cara membuat kentang goreng renyah yaitu dengan mengeringkan kentang menggunakan kertas tisu dapur sebelum digoreng.

Hal ini untuk menghilangkan kandungan pati yang bisa membuat minyak menempel pada kentang, seperti yang dilansir dari laman Taste.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Begini Cara Mudah Membuat Kimchi Khas Korea Selatan di Rumah

4. Cara goreng ikan untuk fish and chips

Masih dalam laman Taste yang sama, ada cara goreng ikan untuk fish and chips yang benar.

Pertama, pastikan minyak yang digunakan cukup panas.

Pasalnya, menggunakan minyak yang masih dingin atau tidak panas bisa membuat kentang dan daging ikan menyerap minyak.

Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Cara Membuat Tim Telur Tahu Wortel Enak untuk Keluarga

Kedua, pastikan pemilihan panci untuk menggoreng ukurannya tepat. Panci yang akan kamu gunakan untuk menggoreng ikan dan kentang cukup.

Ketiga, jangan membuat wajan terlalu penuh karena bisa menurunkan suhu minyak.

Kalau suhu minyak turun, maka ikan dan kentang bisa menyerap banyak minyak.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula dalam Membuat Macaron, Pemilihan Bahan Sangat Penting

5. Goreng kentang dua kali

Ada dua cara membuat kentang goreng renyah yaitu dengan menggoreng untuk mematangkan kentang.

Kedua, menggoreng untuk mencapai kerenyahan kentang.

Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Masak Nasi Pakai Air Kelapa Bikin Ketagihan

6. Cara potong ikan untuk fish and chips

Ada cara potong ikan untuk fish and chips yang mudah kamu ikuti.

Caranya adalah potong sekitar 10 cm dengan tebal 3-4 cm.

Hal ini agar daging ikan matang merata dan tetap lembap saat digoreng.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Membuat Lontong Padat dan Tahan Lama

 

 

7. Cara bikin saus tartar

Fish and chips biasanya disajikan dengan menggunakan saus.

Salah satunya yang bisa kamu gunakan adalah saus tartar.

Kamu bisa membuatnya dari mayones, caper, air perasa jeruk lemon, gherkin cincang, dan adas segar yang dicincang.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Cara Membuat Fish and Chips Seenak Restoran yang Renyah