5 Cara Ampuh agar Anak Mau Makan Sayur, ibu harus tau caranya

By Dok Grid, Rabu, 2 Oktober 2024 | 11:03 WIB
Ilustrasi anak makan sayur. (Shutterstock/Mcimage)

NOVA.id - Kebanyakan anak tidak menyukai sayur sebagai menu makanan.

Padahal, sayur kaya vitamin, mineral, dan serat yang sangat diperlukan untuk tumbuh kembang anak.

Kita pun sebagai orang tua membutuhkan upaya yang lebih keras agar anak suka makan sayur.

Jadi, bagaimana cara agar anak mau makan sayur?

Dilansir dari Healthline, berikut ini penjelasannya.

1. Terus kenalkan sayuran pada anak

Jangan pernah lelah untuk menawarkan sayuran kepada anak.

Mungkin pada awalnya, anak akan menolak. Namun, jika kita konsisten menawarkannya, anak pasti akan mencobanya.

Mulailah dengan porsi kecil, seperti satu atau dua suapan saja.

Baca Juga: Cukup Terapkan Satu Trik Ini Dijamin Anak Jadi Doyan Makan Sayur, Gampang Banget Dicoba!

Selain itu, beberapa anak mungkin memperhatikan suhu atau penampilan sayuran.

Oleh sebab itu, cari tahu dulu makanan kesukaan anak.

Jika dia menyukai mi dan ketang goreng, Sahabat NOVA bisa membentuk sayuran menyerupai mi dan kentang goreng.

Saat makan, fokuslah untuk menyajikan sayuran dan biarkan anak yang makan.

Jika mereka tidak memakan sayuran yang disajikan, cobalah untuk tidak menunjukkan kekecewaan dan hindari menawarkan pilihan makanan lain yang belum disajikan.

Dan ingatlah, cobalah terus pada saat makan berikutnya.

2. Libatkan anak saat belanja dan membuat makanan

Sahabat NOVA, cobalah ajak anak saat kita berbelanja sayur.

Mintalah anak untuk memilih tomat, brokoli, atau kacang panjang dari tumpukan.

Baca Juga: Agar Anak Doyan Makan Sayur, Inilah 4 Cara Menerapkan Kebiasaan Sehat

Lakukan tanya jawab dengan anak tentang nama sayuran itu dan bagaimana rasanya.

Kalau tidak memungkinkan mengajak anakberbelanja, kita bisa meminta anak untuk membuka belanjaan saat kita kembali dari pasar.

Selain melibatkan anak dalam berbelanja, mintalah anak untuk membantu kita di dapur atau melihat kita menyiapkan makanan.  Sahabat NOVA bisa bertanya kepada anak jenis olahan seperti apa yang dia inginkan.

Jika kita hendak membuat smoothie, minta anak memasukkan segenggam kangkung, bayam, atau sayuran lain ke dalam blender.

Seiring waktu, keterlibatan mereka bisa meningkatkan kemungkinan bahwa mereka akan memakan satu atau dua sayuran yang kita sajikan.

3. Sajikan dengan makanan favorit anak

Cara agar anak mau makan sayur berikutnya yaitu dengan menggunakan makanan favoritnya.

Misalnya, jika anak menyukai telur orak-arik, mac and cheese, atau taco, coba tambahkan sayuran cincang atau suwir ke dalamnya.

Kita juga bisa menambahkan wortel matang, kacang polong, irisan paprika, jamur, atau sayuran lain saat membuat pizza atau roti panggang.

Baca Juga: Anak Ogah Makan Sayur dan Buah, Ini Trik untuk Membujuknya

  

4. Sajikan sayur dengan bentuk yang menarik

Cobalah menyajikan sayur dalam bentuk yang menarik, misalnya membuat potongan hati, bintang, atau bentuk lainnya.

Sajikan sayuran itu di mangkuk atau piring berwarna cerah, dan gunakan garpu dan sendok yang unik.

Sahabat NOVA juga bisa membekukan smoothie sayuran dalam cetakan es loli.

5. Tambahkan sayuran ke dalam makanan lain

Cara yang terakhir adalah dengan mencampurkan sayur ke dalam makanan lain.

Kita dapat menyembunyikan sayuran di dalam mac and cheese, atau membuat saus tomat sayuran, atau saus bawang karamel.

Sahabat NOVA juga bisa membuat smoothie dengan isi sayuran, atau es loli buah dan sayuran.

Baca Juga: Jaga Warna Sayur Tetap Hijau, Ini Manfaat Baking Soda untuk Masakan

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)