Sulap Hidangan Khas Lebaran Jadi Menu Harian yang Sehat, Intip Inspirasi Berikut

By Yussy Maulia, Selasa, 3 Mei 2022 | 11:08 WIB
Ilustrasi hidangan khas Lebaran. (Shutterstock)

NOVA.id – Hari Raya Idulfitri atau Lebaran akhirnya tiba. Sahabat Nova tentu sudah melakukan banyak persiapan dari jauh-jauh hari untuk merayakan Lebaran bersama keluarga. Tak terkecuali, mempersiapkan hidangan khas Lebaran.

Masyarakat Indonesia sendiri punya menu “wajib” yang disajikan saat Lebaran, seperti opor, rendang, gulai, dan sate. Perayaan Lebaran pun rasanya kurang lengkap tanpa menyajikan hidangan tersebut.

Namun, kebanyakan orang merasa bosan dengan menu-menu tersebut usai Lebaran berlalu. Pasalnya, menu-menu khas Lebaran dimasak menggunakan santan atau daging yang berlemak sehingga perut terasa dan lidah terasa kurang nyaman setelah seharian mengonsumsinya. 

Tak hanya itu, mengonsumsi makanan bersantan atau berlemak secara berlebihan dapat memicu berbagai masalah kesehatan, mulai dari peningkatan berat badan secara drastis, kolesterol, hipertensi, hingga penyakit kardiovaskular.

Baca Juga: Tampil Kompak dan Serasi, Berikut Inspirasi Baju Keluarga di Hari Raya

Bagi Anda dan keluarga yang memiliki banyak sisa hidangan khas Lebaran di kulkas dan sudah bosan mengonsumsinya, sulap saja menjadi menu harian yang lezat dan sehat. Sahabat Nova dapat menggunakan bahan makanan pengganti yang lebih sehat.

Sebagai rekomendasi, berikut empat ide hidangan khas Lebaran yang menggunakan bahan makanan yang lebih sehat. Yuk, catat!

1. Opor ayam tanpa santan

Siapa yang dapat menolak kelezatan opor ayam? Cita rasa kuah yang gurih dan kental dengan perpaduan daging ayam yang lembut membuat menu ini menjadi salah satu hidangan favorit saat Lebaran. 

Pisahkan potongan ayam sisa opor Lebaran, kemudian olah menjadi opor dengan kuah tanpa santan. 

Baca Juga: Jadi Menu Kue Kering Lebaran Favorit Keluarga, Ini Resep Kastengel Klasik

Alih-alih menggunakan santan, Sahabat Nova dapat menggunakan kemiri. Kemiri diketahui memiliki kandungan lemak tak jenuh yang lebih aman untuk dikonsumsi dibandingkan santan.

Selain itu, kemiri dapat menghasilkan tekstur kuah yang creamy dan memberikan rasa gurih seperti santan.

Untuk membuat kuah opor yang creamy dan gurih, pastikan kemiri ditumbuk sampai benar-benar halus. Sahabat Nova bisa menggunakan chopper bumbu agar hasilnya lebih optimal.

Kemudian, campurkan kemiri yang sudah ditumbuk dengan bumbu opor ayam lain, seperti bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, kencur, ketumbar, merica, serta gula dan garam.

Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Membuat Opor Ayam agar Tidak Mudah Basi

2. Rendang rendah lemak

Rendang kerap dianggap sebagai “musuh” oleh banyak orang, terutama mereka yang memiliki riwayat penyakit kolesterol dan hipertensi.

Pasalnya, daging sapi yang menjadi bahan utama rendang mengandung lemak jenuh yang dapat memicu peningkatan kadar kolesterol dalam tubuh apabila dikonsumsi secara berlebihan.

Meski demikian, melansir Healthline, daging sapi sebenarnya kaya akan nutrisi yang penting bagi tubuh, seperti protein, zat besi, dan vitamin B. Oleh sebab itu, semua orang tetap diperbolehkan mengonsumsi daging sapi, asalkan tidak berlebihan.

Ketika hendak memasak rendang untuk Lebaran, Sahabat Nova juga perlu cermat dalam memilih potongan daging sapi. Pilih potongan yang sedikit atau tidak mengandung lemak, seperti has dalam (tenderloin), has luar (sirloin), dan gandik (topside). 

Baca Juga: Jangan Sampai Nggak Tahu! Begini Tips Membuat Rendang Empuk Sekaligus Bisa Hemat Gas, Ini Kuncinya

3. Sate ayam tinggi protein

Sahabat Nova masih punya sisa daging ayam di kulkas? Olah saja jadi sate rendah lemak. Baik disantap sebagai camilan lezat atau lauk nikmat bersama nasi hangat, sate ayam menjadi salah satu menu favorit masyarakat Indonesia. Olahan dan bumbu sate ayam pun beragam, mulai dari sate padang, sate madura, dan sate maranggi.

Untuk menikmati sate ayam yang lezat tetapi rendah lemak, Sahabat Nova sebaiknya pilih potongan ayam bagian dada. Sebab, bagian ini memiliki kadar lemak paling sedikit, tetapi kaya akan protein.

Melansir laman Healthy Eating, dada ayam juga termasuk dalam salah satu menu yang dianjurkan untuk diet. Pasalnya, protein dalam dada ayam dapat memberi rasa kenyang lebih lama dan mencegah keinginan untuk makan berlebihan.

4. Semur tempe dan tahu

Setelah puas menikmati semur daging selama Lebaran, buat hidangan serupa dengan isian berbeda. Sahabat Nova bisa mencoba hidangan semur dengan bahan utama yang lebih sehat seperti tempe dan tahu.

Baca Juga: 5 Cara Membuat Ketupat yang Benar, Dijamin Padat dan Tahan Lama!

Kedua bahan tersebut mengandung protein yang baik untuk tubuh. Tempe dan tahu juga cenderung tidak memiliki rasa dan bau yang kuat, sehingga dapat meresap bumbu semur dengan baik.

Sahabat Nova dapat menyesuaikan potongan tempe dan tahu sesuai selera. Agar tekstur keduanya lebih padat, sebaiknya goreng setengah matang terlebih dahulu sebelum dimasak bersama bumbu.

Itulah empat ide kreasi masakan khas Lebaran dengan menggunakan bahan makanan yang lebih sehat. Sahabat Nova tidak perlu menunggu Hari Raya untuk menyajikan hidangan spesial yang bergizi untuk keluarga.

Agar memasak lebih mudah dan praktis, pastikan Sahabat Nova sudah melengkapi dapur dengan peralatan memasak yang mumpuni, mulai dari wajan anti lengket, blender serbaguna, set pisau dan alat pemotong makanan, hingga set panci.

Baca Juga: Bangga! Brand Lokal VONA Mampu Bersaing dengan Brand Internasional di Kanal LazMall di Lazada

Semua itu dapat diperoleh dengan mudah secara online melalui platform e-commerce. Apabila ingin belanja lebih hemat, Sahabat Nova dapat memanfaatkan promo Lebaran Clearance Sale dari Lazada.

Lazada Clearance Sale berlaku sampai 5 Mei 2022. (Dok. Lazada)

Promo tersebut berlangsung hingga 5 Mei 2022. Adapun promo yang ditawarkan antara lain bonus dadakan hingga Rp 550.000, Flash Deal Bayar 5%, dan gratis ongkos kirim ke seluruh wilayah Indonesia tanpa minimum pembelian.

Yuk, isi keranjang belanja Anda dari sekarang dan manfaatkan beragam promo belanja di Lazada!