Ampuh! 5 Cara Mengatasi Sembelit pada Ibu Hamil Secara Alami

By Maulana Wildan Ibrahim, Kamis, 8 Februari 2024 | 10:03 WIB
Cara mengatasi sembelit pada ibu hamil secara alami (Dok. iStock)

Jika kurang sreg makan yoghurt yang bercita rasa asam, ibu hamil juga bisa minta rekomendasi dokter untuk probiotik dalam bentuk kapsul atau bubuk.

4. Perbanyak Minum Air Putih Sembelit saat hamil terjadi karena penurunan aktivitas usus yang membuatnya bergerak lebih lambat.

Akibatnya, usus akan menyerap air lebih banyak dari sisa-sisa makanan yang menyebabkan feses bertekstur lebih keras dan sulit dikeluarkan. Oleh karenanya, penting bagi ibu hamil yang mengalami sembelit untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh dengan memperbanyak minum air putih kurang lebih dua liter per harinya.

5. Olahraga Ringan Secara Rutin

Aktif bergerak jadi salah satu hal untuk cara mengatasi sembelit pada ibu hamil. Aktivitas fisik atau olahraga dapat mengatasi sembelit saat hamil karena mampu merangsang pergerakan usus sehingga feses akan lebih mudah keluar.

Ibu hamil disarankan untuk berolahraga minimal 3 kali dalam seminggu selama 20 sampai 30 menit setiap kalinya.

Beberapa jenis olahraga yang aman dan bisa dipilih oleh ibu hamil di antaranya senam hamil, yoga, berenang, dan jalan kaki.

Nah itulah beberapa cara mengatasi sembelit pada ibu hamil.(*)