Hutspot

By nova.id, Jumat, 16 Agustus 2013 | 02:49 WIB
Hutspot (nova.id)

Bahan:2 sdm mentega100 g bawang bombai300 g daging has, potong tebal 3 cm200 g sosis sapi200 ml brown stock 50 g krim kental½ sdt merica bubuk1 sdt garam2 sdm brown sauce siap pakai

Pure:100 g kentang kukus, haluskan100 g wortel, kukus, haluskan50 g krim kental½ sdt garam½ sdt merica bubuk

Cara Membuat:1. Panaskan mentega, tumis bawang bombai hingga harum. Masukkan daging has dan sosis, masak sampai daging berubah warna.2. Tambahkan brown stock, krim kental, merica bubuk, dan garam. Masak sampai daging matang dan bumbu meresap. Angkat dan sisihkan.3. Pure: Campur rata semua bahan lalu masak sampai adonan kental.4. Tata tumisan daging dan sosis di piring saji, tambahkan pure, dan sirami brown sauce. Sajikan segera.

 4 porsi 30 menit

Tips: Brown stock adalah kaldu sapi yang berwarna kecokelatan dan terbuat dari tulang iga sapi yang dipanggang hingga gosong dan membentuk karamel. Brown stock juga dapat dibeli dalam bentuk pasta siap pakai.

Resep: Chef Dwi Jarwo-Le Bistro, Gedung Jaya Parking Are, Jl MH Thamrin 12, Jakarta 10350 (021-3909294), Penyusun: Nuraini W, Penata Saji: Wina Kusnadi, Foto: Eng Naftali / NOVA