Lumpur Kentang Keju

By nova.id, Rabu, 17 Februari 2010 | 17:05 WIB
Lumpur Kentang Keju (nova.id)

Bahan:75 gr margarin250 ml air150 gr tepung terigu protein sedang150 gr gula pasir½ sdt garam150 gr kentang, kukus, haluskan6 btr telur350 ml Santan dari 1 btr kelapa20 butir kismis6 lbr keju lembaran200 gr kelapa muda, keruk panjang, cincang

Cara Membuat:

1. Panaskan air dan margarin sampai mendidih, masukkan tepung terigu, aduk sampai rata.

2. Masukkan gula pasir, garam, dan kentang. Aduk sampai kalis. Angkat, dinginkan.

3. Tambahkan telur satu persatu dan santan sambil aduk sampai rata. Terakhir, tuang santan dan kelapa muda, aduk rata.

4. Tuang adonan ke dalam cetakan lumpur yang sudah dipanaskan, biarkan sampai setengah matang, taburi kismis tutup. Biarkan sampai matang. Setelah matang, beri potongan keju dan kismis. Sajikan.

Untuk 20 Buah

RESEP: RANI

UJI DAPUR: KLUB NOVA

PENATA SAJI: POPY FITRIA

FOTO: FADOLI BARBATHULY