Sup Bandeng Palumara

By nova.id, Kamis, 5 Juli 2012 | 08:18 WIB
Sup Bandeng Palumara (nova.id)

Bahan:250 ml air1 ekor ikan bandeng, potong 4, bersihkan½ sdt kaldu ayam bubuk5 bh belimbing wuluh

Bumbu Halus:5 bh cabai rawit1 siung bawang putih3 bh bawang merah2 cm kunyit, haluskan½ sdt garam

Pelengkap:10 bh cabai rawit merah1 sdt bawang putih goreng

Cara Membuat:1. Rebus air sampai mendidih, masukkan bumbu halus, aduk rata. Masak kembali sampai mendidih.2. Masukkan ikan bandeng, kaldu ayam bubuk, dan belimbing wuluh, aduk rata. Masak sampai ikan bandeng matang.3. Taburi ikan bandeng dengan cabai rawit merah dan bawang putih goreng, aduk rata. Angkat dan sajikan selagi panas.

Untuk 4 Porsi, 35 Menit

Tips: Ikan bandeng dapat diganti dengan ikan jenis lain sesuai selera dengan takaran yang sama.

Resep: Chef Hans Kamadjaja, Puang Oca Seafood Restaurant, Komplek Lapangan Tembak Senayan, Jl. Gelora Senayan Jakarta Pusat 10270 (sebelah hotel mulia), (021-578 53680), www.puangoca.com | Penyusun: Dahrani Putri | Penata Saji: Popy Fitria | Foto: Fadoli­ Barbathully/NOVA