Sering Gagal Bikin Kue? Pasti Karena Salah Memilih 5 Bahan Adonan Dasarnya

By Ade Ryani HMK, Sabtu, 17 Juni 2017 | 07:30 WIB
Sering Gagal Bikin Kue? Pasti Karena Salah Memilih 5 Bahan Dasarnya (Ade Ryani HMK)

3. Bahan Tambahan

Sering kali dalam resep tertera adanya bahan tambahan seperti quik 75, ovalet, SP, TBM, roombutter.

Bahan tambahan ini berfungsi sebagai pengembang kue.

Penggunaannya pun harus sesuai ukuran yang dianjurkan jika tidak ingin kue Anda gagal.

Bahan tambahan lain yang sering digunakan dalam pembuatan kue adalah susu.

Baik susu bubuk, susu cair atau susu kental manis.

Pemilihan susu tanpa lemak (susu skim) lebih disarankan karena jenis ini tidak mempengaruhi rasa kue.

(Baca: Pasti Belum Tahu, Ternyata Banyak Alat Rumah Tangga yang Punya Masa Kadaluarsa)

4. Lemak

Merupakan salah satu bahan pelengkap yang bersifat membantu proses emulsi, memperhalus pori-pori kue dan memberi warna kuning alami.

Lemak yang digunakan biasanya mentega dan margarine, atau dapat pula menggunakan areh santan.

Pilih lemak yang masih harum, tekstur tidak terlalu padat atau cair.