Ini Dia 6 Vitamin yang Harus Dikonsumsi Agar Tubuh Tetap Fit, Perempuan Wajib Tahu Ini

By Healza Kurnia, Senin, 22 Januari 2018 | 01:00 WIB
Wah, Ternyata Kekurangan Vitamin K Dapat Menyebabkan 5 Masalah Kesehatan Ini (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Perempuan memiliki ketahanan atau daya tahan tubuh yang berbeda dengan laki-laki.

Tak hanya karena fisiknya yang tak sekuat pria, namun beberapa hal seperti masalah reproduksi perempuuan hingga menghasilkan hormon dalam tubuh juga dibutuhkan konsumsi makanan yang mengandung vitamin.

Pasalnya, peran vitamin dan makanan yang memasok vitamin sangatlah penting bagi tubuh dan mampu menjaga kondisi tubuh dengan baik.

Nah, melansir dari Boldsky berikut ini ada beberapa vitamin yang harus dipenuhi perempuan, ini dia ulasannya.

Baca juga:Bosan Sarapan dengan Nasi? Yuk Bikin Bubur Kacang Hijau Ketan Hitam!

1. Vitamin B6

Ini merupakan salah satu vitamin penting bagi perempuan.

Nama lain dari vitamin ini adalah pyridoxine.

Vitamin ini bisa membantu wanita hamil untuk melawan gejala morning sickness.

Jika perempuan kekurangan vitamin, maka hal ini bisa meningkatkan riesiko anemia.

Vitamin ini juga meningkatkan kekebalan tubuh dan mengontrol kadar gula darah.

Kita bisa mendapatkan nutrisi ini dari makanan seperti kacang, buah kering, ikan, biji-bijian, pisang, oatmeal, alpukat dan daging.