Bahkan, menu makanannya pun bisa kita dapatkan dengan mudah.
(Baca juga: Mau Ganti Gaya Rambut Tapi Masih Bingung? Contek Gaya Selena Gomez Saja, yuk!)
Military diet bisa menurunkan berat badan dengan mudah karena cara kerjanya yang memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh.
Dengan mengurangi asupan kalori dalam periode yang pendek, kita bisa menghilangkan massa lemak.
Namun tenang saja, walaupun rendah kalori, kita tetap berenergi karena asupan lemak sehat, karbohidrat, dan protein.
(Baca juga: Chef Harada Meninggal saat Jalani Operasi Lambung dan Usus)
Hari 1
- Siapkan sarapan dengan minuman panas, boleh teh maupun kopi, satu slice roti (gandum lebih baik), dua sendok makan selai kacang, serta setengah porsi anggur.
- Untuk makaan siang, minum minuman hangat (teh maupun kopi, satu slice roti, serta setengah cangkir tuna.
- Kemudian untuk makan malam, kita bisa mengonsumi 85 gram daging rebus atau steam, satu cangkir kacang hijau, setengah buah pisang, satu buah apel, dan boleh saja ditambah dengan secangkir es krim vanila.
(Baca juga: Begini Langkah Mudah Mengusir Lemak Perut Hanya dalam Sebulan, Mau Coba?)
Hari 2
- Untuk sarapan, kita bisa mengonsumsi satu slice roti, satu butir telur rebus matang, dan setengah buah pisang.
- Untuk makan siang, kita bisa mengonsumsi satu butir telur rebus, 5 sendok garam, dan secangkir keju lembut.
- Lalu untuk makan malam, kita bisa makan 2 porsi hot dog tanpa roti, setengah cangkir wortel, secangkir brokoli, setengah buah pisang yang bisa kita tambahkan setengah cangkir es krim vanila.
(Baca juga; Wujudkan Perjalanan Liburan untuk Menjelajahi Indonesia dan Mancanegara Melalui Lion Air Group Expedition 2018)
Hari 3
- Kita bisa sarapan dengan 5 sendok garam, satu slice keju cheddar, dan satu buah apel.
- Untuk makan siang, kita bisa mengonsumsi satu slice roti tawar dan sebutir telur.
- Kemudian untuk makan malam, kita bisa mengonsumsi satu cangkir tuna dan setengah buah pisang serta secangkir es krim vanila.
(Baca juga: Aduh, Tergesa-gesa Menikah Bisa Bikin Kita dan Pasangan Salah Sambung Bahasa Cinta!)