Hilangkan Stres Hanya dalam Hitungan Menit, Bagaimana Caranya?

By Alfiyanita Nur Islami, Sabtu, 8 September 2018 | 07:30 WIB
Screaming stressed. Portrait frustrated shocked redhead business woman yelling eyes closed hands on (HbrH)

NOVA.id -  Seringkali kita dilanda stres tak kunjung henti.

Entah stres akibat pekerjaan, keluarga, atau karena putus dengan orang terkasih.

Jangan diambil pusing, hanya dengan luangkan waktu beberapa menit kita bisa hilangkan stres.

Bagaimana caranya?

Baca Juga : Derita Amandel yang Sebabkan Panas 40, 1 Derajat, Bocah 4 Tahun Meregang Nyawa

1. Jika kita hanya memiliki waktu sekitar satu menit

Tekanlah titik pada tangan antara tendon tangan.

Yakni lebar dua atau tiga jari di atas pusat pergelangan tangan kita adalah titik yang disebut pericardium 6 (PC6).

Penelitian menunjukkan bahwa menggunakan jari kita untuk menekan PC6 memiliki efek menenangkan pada sistem saraf pusat (SSP).

Baca Juga : Buat Ulah Sampai Didatangi Bule, Ternyata Ini yang Dilakukan Anak Ringgo

Selain itu aturlah hembusan napas kita.

Para ahli mengatakan bahwa memperlambat pernapasan dapat membuat menurunkan hormon stres kortisol.

Tarik dan hembuskan napas perlahan.

Lakukan sebanyak lima kali repetisi.

Lakukan hal ini selama satu menit penuh, lalu rasakan ketenangan di tubuh kita.

Baca Juga : Diserang Seekor Jerapah, Ibu dan Anak Balita Ini Alami Kritis