Aryo mengakui bahwa sangat sulit untuk menemukan perusahaan yang membuka lowongan di tengah pandemi covid-19.
Ia mengatakan sudah mengirim 11 lamaran pekerjaan.
Sambil menunggu adanya panggilan wawancara kerja di perusahaan lain, Aryo mengatakan hanya mengadalkan beberapa pekerjaan sampingan yang didapatkannya.
Itu ia lakukan agar dirinya tetap memiliki penghasilan untuk memenuhi kebutuhannya.
Namun, pendapatannya kini belum bisa menyamai upahnya saat menjadi karyawan.
"Paling ya setengahnya, lah. Jadi sekarang saya benar-benar menghemat pengeluaran. Jadi penghasilan sampingan sekarang harus ada yang ditabung, sisanya buat makan sehari-hari," katanya. (*)
Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya. Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR