Mulai dari nama, alamat rumah, nama orang tua atau anggota keluarganya.
“Apabila anak hafal nomor telepon orang tua, ajarkan untuk meminta bantuan orang lain supaya menghubungi orang tuanya.”
(Baca: Cara Sederhana Mengasah Life Skills Anak Lewat Bermain)
4. Orang Tua Jangan Asyik dengan Gadget
Orang tua harus menggunakan waktu sebaik mungkin, fokus kepada anak, bukan pada gadget. “Karena gadget inilah menyebabkan kita lalai.”
Atau mengobrol dengan teman juga bisa menyebabkan perhatian kepada anak menjadi berkurang.
“Intinya nomor satukan anak, nikmati kebersamaan dengan mereka sehingga kualitas hubungan orang tua anak semakin maksimal. Semakin erat maka semakin lancar dalam komunikasi.”
Apabila membutuhkan waktu untuk berbelanja atau kebutuhan lainnya, titipkan anak kepada suami, suster, atau ART.
“Berilah info kepada mereka akan ke mana, berapa lama sehingga bila terjadi sesuatu dapat menghubungi orang tua.”
(Baca: Sering Beda Pola Asuh, Ini Tips Menitipkan Anak pada Mertua)
5. Pilih Permainan yang Cocok
Memang enggak salah kalau kita mengajak anak bermain di area permainan di mal.
Penulis | : | Ade Ryani HMK |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR