Cuma Seribuan, Ini 5 Makanan Murah Untuk Mencegah Stunting pada Anak, Ibu Hamil Wajib Tahu!

By Maulana Wildan Ibrahim, Senin, 5 Februari 2024 | 20:05 WIB
Makanan murah untuk mencegah stunting (Dok. Freepik/jcomp)

NOVA.ID - Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak yang ditandai dengan tinggi badan yang lebih pendek dari standar usianya.

Stunting merupakan salah satu permasalahan di Indonesia yang menjadi sorotan dan mendapat perhatian lebih.

Stunting disebabkan oleh kekurangan gizi kronis sejak masa kehamilan, masa nifas, dan masa awal anak.

Seperti yang kita ketahui makanan bergizi tidak harus didapatkan dari makanan yang benilai mahal atau berbahan impor.

Maka dari itu, ibu hamil wajib tahu untuk memperhatikan angka kecukupan gizi (AKG) dalam menyusun menu harian untuk mencegah stunting.

Melansir dari laman Kementerian Kesehatan Indonesia, ada beberapa bahan makanan murah meriah dan mudah didapatkan di sekitar kita untuk mencegah stunting.

Beberapa di antaranya bahkan bisa Sahabat NOVA beli mulai dari harga seribuan saja.

5 Makanan Murah untuk Mencegah Stunting

1.  Tempe dan tahu

Makanan berbahan dasar kedelai ini memang sangat bermanfat bagi tubuh.

Tempe memiliki kandungan protein 14 gram untuk setiap 100 gram.

Sementara tahu memiliki kandungan protein 10,9 gram untuk setiap 100 gram.

Baca Juga: Ramai Disinggung Saat Debat Capres Terakhir, Ini Cara Mencegah Stunting Menurut Dokter Gizi

Tempe dan tahu pun sangat mudah dan murah untuk Sahabat NOVA beli.

Mulai Rp1.000 saja, ibu hamil bisa mengonsumsi makanan murah untuk mencegah stunting.

2. Telur

Makanan murah untuk mencegah stunting selanjutnya adalah telur.

Ibu yang tengah hamil atau menyusui dapat menambahkan sebutir telur sebagai sumber protein pada menu harian.

Menu ini juga penting ditambahkan kepada ibu menyusui maupun balita.

Telur mengandung selusin vitamin dan mineral termasuk kolin yang bagus untuk perkembangan otak bayi.

3. Hati ayam

Hati ayam jadi salah satu makanan murah untuk mencegah stunting yang bisa Sahabat NOVA konsumsi.

Setiap 100 gram hati ayam mentah memiliki protein sebesar 27,4 gram.

Angka ini jauh lebih tinggi proteinnya jika dibandingkan dengan daging ayam,proteinnya sebesar 18,2 gram.

Baca Juga: Kadin Indonesia dan Kemenkes Teken Kerjasama Turunkan Stunting Kejar Indonesia Emas 2045

Hati ayam juga selalu dijadikan sebagai makanan pendamping MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu), karena hati ayam dapat mengoptimalkan tumbuh kembang bayi.

4. Ikan kembung

Indonesia terkenal sebagai negara penghasil ikan.

Salah satunya adalah ikan kembung yang nilai gizinya hampir sama dengan dengan ikan salmon.

Jadi tak harus merogoh kocek yang dalam untuk mendapatkan bahan makanan yang bergizi.

Ikan kembung kaya akan sumber vitamin B2, B3, B6, B12, dan vitamin D.

Ikan kembung bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan jantung, mencegah penyakit otak, dan menguatkan tulang.

5. Kacang – kacangan

Makanan murah untuk mencegah stunting selanjutnya adalah kacang-kacangan.

Salah satunya adalah kacang hijau yang setiap 100 gramnya memiliki kandungan protein sebesar 8,7 gram.

Tak heran jika banyak digunakan sebagai PMT pada Posyandu Balita.

Nah itu tadi beberap makanan murah untuk mencegh stunting pada anak yang bisa ibu hamil konsumsi.

Semoga bermanfaat.(*)