Sohun Goreng

By nova.id, Sabtu, 14 Juni 2014 | 12:09 WIB
Sohun Goreng (nova.id)

Bahan:200 g sohun, rendam air dingin, potong-potong1 ptg paha ayam fillet, potong kotak2 btr telur, kocok lepas2 siung bawang putih, cincang halus½ bh bawang bombai, cincang kasar2 bh cabai hijau, iris miring10 lbr sawi hijau, potong 1 cm2 btg daun bawang, iris serong1 sdm saus tiram2 sdm kecap manis1 sdt kecap ikan2 sdt kaldu ayam bubuk1 sdt garam¼ sdt merica bubuk50 ml air2 sdm minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat:1. Tumis bawang putih, bawang bombai, dan cabai hijau sampai harum. Tambahkan ayam. Aduk hingga berubah warna. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur, aduk-aduk sampai berbutir kasar.2. Masukkan sawi. Aduk sampai layu. Tambahkan sohun, aduk rata. Tambahkan saus tiram, kecap manis, kecap ikan, kaldu ayam, garam, merica bubuk, gula pasir, dan air. Masak sampai meresap. Masukkan daun bawang. Aduk rata.

6 porsi 50 menit

| Resep: Karina Naftali | Uji DAPUR: Tim Dapur Sedap Saji | Penata saji: Sandra C.L. | Foto: Agustua Fajarmon