Selai Apel

By nova.id, Senin, 13 Desember 2010 | 06:45 WIB
Selai Apel (nova.id)

Bahan:1 kg apel malang3 bh lemon, ambil airnya, kulitnya jangan dibuang500 gr gula pasir1 btg kayu manis5 btr cengkih1 ½ lt air, untuk merebus

Cara Membuat:1. Kupas kulit apel, lalu potong-potong, cuci hingga bersih, tiriskan.2. Rebus air hingga mendidih, tambahkan sebagian air lemon dan kulit lemon. Masukkan apel, masak sampai lunak. Angkat dan iriskan.3. Haluskan apel dengan garpu, lalu tambahkan sisa air lemon, gula pasir, kayu manis, dan cengkih. Masak dalam wajan, di atas api kecil, sambil terus diaduk sampai mengental.4. Angkat dan dinginkan. Selai siap dikemas dalam botol.

Untuk 700 gram

Tip: Lemon berfungsi mencegah apel berubah menjadi cokelat. Selain itu juga menambah aroma dan rasa semakin legit

Resep & Uji Dapur: Dahrani Putri, Penata Saji: Popy Fitria, Foto: Ahmad Fadilah