Bahan:1 ekor ayam buras, potong 8 bagian, memarkan1 bh jeruk nipis, ambil airnya1 L minyak goreng4 cm lengkuas, iris halus1 btg serai, iris halus1 sdt gula merah, iris2 sdt garam100 ml air
Bumbu Halus:5 bh cabai merah8 bh cabai rawit8 bh bawang merah5 siung bawang putih1 sdt ketumbar1 sdt terasi
Cara Membuat:1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.2. Panaskan minyak, goreng ayam sampai kecokelatan, angkat, dan tiriskan. Sisihkan.3. Panaskan 3 sendok makan minyak sisa menggoreng ayam, tumis bumbu halus, lengkuas, dan serai hingga harum. Masukkan ayam, lalu bumbui dengan gula merah dan garam, aduk rata.4. Tuang air, masak hingga bumbu meresap dan ayam matang. Angkat ayam, sisihkan bumbunya.5. Selipkan ayam pada bambu yang telah dibersihkan lalu bakar ayam di atas bara api sampai matang kecokelatan.
Untuk 4 porsi, Waktu 35 menit
Tips:- Jepitan kayu adalah ciri khas Ayam Lumajang.- Bumbu lebih meresap jika ayam yang digunakan berukuran sedang.
Resep: Erwin Kuditawati | Uji Dapur: Klub Nova| Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Moonstar Simanjuntak