Kagum Mbah Surip Pilih Manohara (nova.id)
Kagum Mbah Surip Pilih Manohara (nova.id)
"Sosok religius Mbah Surip (Foto: Okki) "
Entah jeli melihat pasar atau hanya sekedar mewujudkan keinginan, Mbah Surip yang kabarnya memiliki penghasilan sebesar 82 miliar dari penjualan RBT (Ring Back Tone-red)nya ini siap menjadikan Manohara sebagai partner bernyanyinya dalam lagu "Thank You Very Much". Mbah Surip yang kini telah bergabung dengan manajemen Kampung Artis ini memilih Manohara bukan tanpa alasan. Nyatanya kecantikan yang dimiliki Mano bukanlah hal utama bagi Mbah Surip menjatuhkan pilihan kepada perempuan yang akan menjalankan sidang perceraiannya di Malaysia itu. "Saya lihat cara bicaranya (Manohara-red) itu reagge sekali, kalau Cinta Laura kan masih nge-pop," jelas Mbah Surip sekenanya seraya memuji Manohara. "Manohara penuh karisma, fenomena kewanitaan, baby face, inocent, dan dia punya inner beauty," jelas Mbah Surip yang ditemui tabloidnova.com di Kampung Artis, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (29/7) malam.
Untuk proyek yang satu ini, ternyata Mbah Surip sendirilah yang mengajak Manohara untuk berduet dengannya. Kesibukan Manohara di jagat hiburan saat ini nampaknya tak menjadi halangan bagi lelaki yang masih sering bolak-balik Mojokerto ini untuk sekedar bertemu dan berlatih vokal. Selain menjadi teman duet, Mbah Surip pun berlaku sebagai pelatih vokal bagi Mano. "Ini berawal dari kejujuran bertanya. Saya punya lagu bagus, kamu mau enggak?" cerita Mbah Surip kala mengajak Mano. "Dia bilang langsung mau," begitu ungkap pengagum alm.Bing Slamet ini. "Sampai saat ini masih latihan pakai gitar. Latihan di tempat syuting. Kadang-kadang latihan via telepon," ungkap Mbah Surip yang sudah beberapa kali bertemu Manohara ini.
Lalu, kapan duet ini diluncurkan ke pasar? "Dianalisis dulu baru dikeluarin," kata Mbah Surip yang juga berniat membuatkan album untuk Manohara. "Mau ciptain lagu buat Manohara, bisa satu lagu atau satu album," tutur Mbah Surip yang enggan dikatakan aji mumpung.
Okki