NOVA.id - Sahabat NOVA, menjadi perempuan yang selalu mengalami menstruasi setiap bulan tentu menjadi tantangan yang tiada habisnya.
Bagi sebagian perempuan, menghadapi menstruasi kerap menuai rasa sakit berlebih baik secara fisik, emosi, dan juga mental.
Biasanya gejala sebelum menstruasi ini dikenal dengan Premenstrual Syndrome (PMS).
Sebelum menstruasi, PMS biasanya dirasakan dengan berbagai macam gejala.
Secara fisik, PMS bisa membuat perempuan mudah lelah.
Saat menstruasi, perempuan akan lebih banyak kehilangan darah yang semakin membuat kelelahan memburuk.
Dilansir dari Healtline, berikut 5 cara atasi kelelahan PMS yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko kelelahan hebat pada tubuh.
1. Olahraga
Meski melelahkan, olahraga teratur bisa membuat kita merasa lebih bugar dan stamina terjaga.
Kita bisa beraktivitas fisik seperti berjalan kaki, berlari, atau berenang selama 30 menit setiap harinya.
2. Makanan bergizi
Makanan yang bergizi seimbang juga sangat berguna untuk daya tahan.
Selain karbohidrat dan serat, kita bisa perbanyak protein dan lemak sehat agar berenergi.
Serta hindari makanan tinggi gula yang menyebabkan emosi terganggu.
Baca Juga: Cara Mengatasi Perut Kembung saat Haid, Makanan Ini Solusinya
3. Kurangi konsumsi kafein dan alkohol
Kafein dalam teh dan kopi bisa mengurangi kualitas tidur.
Begitu juga dengan alkohol, sehingga perlu untuk menghindari kafein dan alkohol saat PMS.
4. Manajemen stres
Kelelahan juga bisa disebabkan oleh stres dan tingkat kecemasan tinggi.
Cobalah relaksasi dengan melakukan peregangan, yoga, meditasi, atau sekedar membaca buku.
6. Suplemen
Beberapa suplemen seperti magnesium, vitamin B6, dan vitamin E ternyata dipercaya membantu tubuh fit selama PMS.
Namun, konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu ya sebelum mengonsumsi obat-obatan atau suplemen. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR