Bahan:
10 ml santan kental
80 ml minyak goreng
1 sdt perisa pandan
120 g tepung terigu protein rendah
1 sdt baking powder
25 g gula pasir halus
8 bh putih telur ayam
½ sdt garam
1 sdt cream of tartar
125 g gula pasir halus
Krim:
200 g krim bubuk
350 ml air es
3 tetes pewarna hijau
½ sdt perisa pandan
Cara Membuat:
1. Krim: Campurkan krim bubuk dan sebagian air es, aduk rata. Kocok menggunakan mixer sambil tuangkan air sedikit demi sedikit hingga mengembang dan lembut.
2. Sisihkan satu per tiga adonan kemudian tambahkan pewarna hijau dan perisa pandan, aduk rata. Masukkan ke dalam kantong spuit berlubang polos kecil.
3. Campurkan santan, minyak, perisa pandan, tepung terigu, baking powder, dan gula pasir halus. Aduk perlahan. Sisihkan.
4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar hingga setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil kocok rata hingga kaku.
5. Masukkan putih telur ke dalam campuran tepung, aduk perlahan hingga tercampur rata.
6. Tuang adonan ke dalam 6 buah loyang chiffon mini beroles mentega dan bertabur tepung, ratakan. Panggang dalam oven panas suhu 180°C selama 50 menit atau hingga mengembang dan matang. Angkat. Dinginkan.
7. Lepaskan dari loyang dengan cara membalik loyang hingga cake terlepas dengan sendirinya.
8. Olesi permukaan cake dengan krim putih. Tambahkan sedikit krim pandan pada permukaan krim putih. Tarik dan haluskan ke arah atas.
9. Semprotkan sisa krim pada permukaan cake.
6 buah 65 menit
resep, uji dapur, penata saji: t. firta hapsari | foto: agus dwianto
KOMENTAR