Bahan:
300 g tapai singkong, buang tulang seratnya, haluskan
200 g keju cheddar, potong 1x1x10 cm
50 g mentega
Saus Durian:
300 ml santan kental, dari 1 btr kelapa parut
150 g gula merah, sisir
50 g gula pasir
3 lbr daun pandan, simpulkan
1 sdt garam
100 g daging buah durian
Cara Membuat:
1. Ratakan tapai di atas plastik, letakkan 1 potong keju, lalu gulung hingga padat. Lakukan hal yang sama sampai tapai dan keju habis.
2. Panaskan pan datar di atas api sedang, masak tapai yang sudah diisi sambil diolesi mentega dan dibolak-balik hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan dengan saus durian.
3. Saus Durian: Rebus santan bersama gula merah dan gula pasir sampai gula larut. Masukkan daun pandan, garam, dan daging buah durian, masak hingga mengental. Angkat dan dinginkan.
6 porsi 45 menit
Tips: Pilih tapai singkong yang lembek dan berwarna kekuningan karena rasanya lebih manis.
Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Dilla, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Fadoli Barbathully/NOVA
KOMENTAR