Ini Dia 10 Sayuran yang Bisa Menjauhkan Berbagai Penyakit

By nova.id, Selasa, 27 Juni 2017 | 09:28 WIB
Ini Dia 10 Sayuran yang Akan Menjauhkan Berbagai Penyakit (nova.id)

Ya, Anda tentu saja tahu sayuran sangat baik bagi kesehatan tubuh. Banyak ahli juga mengatakan, dan pasti sudah sering Anda dengar, perbanyak makan sayuran akan membuat tubuh Anda lebih sehat, segar, dan terhindar dari berbagai penyakit.

Namun tahukan Anda, sayuran apa sajakah yang paling baik dan memiliki manfaat baik hebat bagi tubuh Anda?

(Baca juga: Prihatin! 90 Persen Orang Indonesia Kurang Makan Sayur Buah dan Rentan Kena Penyakit Ini​)

Jika belum tahu, ini dia 10 sayuran yang memiliki nilai gizi tertinggi dibandingkan jenis sayuran lainnya!

1. Brokoli

Brokoli adalah sayuran yang kaya dengan antioksidan pelawan kanker, beta-karoten, vitamin C dan folat yang dapat menjaga sistem kekebalan tubuh.

Brokoli mampu membuat Anda selalu bahagia karena dapat mengurangi risiko katarak, serta penyakit jantung. Brokoli juga merupakan sumber yang mengagumkan karena mengandung dua jenis serat, yakni serat yang larut dan tidak larut.

2. Wortel

Wortel oranye pada umumnya mengandung kaya betakaroten, sementara wortel pelangi memiliki kandungan penuh gizi lainnya.

Wortel merah memiliki zat lycopene ekstra, dan wortel ungu mengandung lebih tinggi zat antioksidan. Namun apakah Anda tahu, memasak wortel akan benar-benar membuat nutrisi yang dikandungnya jadi lebih bioavailable untuk tubuh?

Nutrisi dalam wortel akan terserap lebih baik jika dimakan dengan sedikit lemak, sehingga Anda boleh menumisnya dengan minyak zaitun.

(Baca juga: Minyak Zaitun untuk Kecantikan, Dari Usir Jerawat Sampai Rambut Berkilau, Mau Tahu Caranya?​)

3. Bayam

Jangan mau kalah dengan Popeye! Sayuran berdaun hijau adalah salah satu jenis sumber makanan yang paling bervitamin yang dapat Anda temukan di dunia ini!

Bayam juga memiliki karotenoid anti-kanker dan merupakan sumber zat besi.

Tapi ingat, jangan terlalu lama menyimpan sayur bayam yangs udah dimasak, karena risikonya Anda akan kehilangan banyak nilai gizi.

(Baca juga: Vagina Timbul Jerawat? Jangan Panik, Atasi dengan 5 Produk Ini​)

4. Tomat

Nah, sebagian orang menganggap tomat adalah buah-buahan. Tapi sekarang perlakukan tomat sebagai sayuran juga.

Tomat mengandung lycopene dan vitamin berlimpah yang membuatnya sebagai salahs atu sayuran atau buah pelawan kanker yang efektif.

5. Kubis

Selama bertahun-tahun sayuran ini telah menjadi kesayangan para ahli gizi makanan karena memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik.

Kubbs merupakan sumber antioksidan vitamin A, C, dan K, serta mengandung fitonutrien dan banyak nutrisi pelawan kanker.

Bingung cara mengolahnya? Cobalah membuat keripik kubis dengan cara memanggangnya di dalam oven.

(Baca juga: Penuhi Kebutuhan Nutrisi Untuk Usia 30 Tahun ke Atas​)

6. Bit

Coba perhatikan, sayuran ini ternyata memiliki warna yang cerah alami, bahkan berwarna-warni.

Bit berwarna biru merupakan sumber unik kaya fitonutrien, yang disebut betalains yang memiliki manfaat untuk mendukung anti-inflamasi dan detoksifikasi.

Cobalah iris-iris bit mentah dalam semangkuk salad sayur untuk mendapatkan kandungan penuh gizi dalam menu harian Anda.

7. Ubi Jalar

Cobalah menyantap ubi jalar oranye, selain kentang. Ubi jalar memiliki kandungan yang sangat kaya beta-karoten, mangan, vitamin C dan E.

(Baca juga: Jangan Dipaksakan, Berhubungan Intim Saat Perut Sembelit Bisa Timbulkan Infeksi Vagina​)

8. Paprika Merah

Seperti tomat, paprika sebenarnya termasuk ke dalam kelompok buah, namun Anda juga tetap bisa memperlakukannya sebagai sayuran.

Semua paprika merupakan sumber nutrisi, kendati rasanya agak pedas.

Namun berdasarkan warnanya, paprika memiliki kandungan agak berbeda. Dan paprika merah mengandung kaya serat, folat, vitamin K, dan mineral molibdenum dan mangan.

(Baca juga: Agar Kandungan Vitaminnya Tak Hilang, Ikuti 5 Cara Terbaik Memasak Sayur )

 
 

9. Kubis Brussels

Kubis Brussel banyak disebut sebagai sumber yang sangat luar biasa dari folat, vitamin C dan K, serta tinggi serat.

Tips memasaknya, cobalah panggang dalam oven hingga kubis kecil ini mengeluarkan karamel yang membuatnya terasa lebih manis saat disantap.

Agar lebih nikmat, siram atasnya dengan cuka apel.

10. Terung

Terung selama ini dikenal sebagai sumber nutrisi karena mengandung anti-oksidan tinggi dan sangat baik dalam membantu menurunkan tekanan darah tinggi serta manajemen berat badan.

Jadi, jangan takut menyantap terung dengan kulitnya yang juga mengandung sejumlah antioksidan yang mengagumkan.

-Intan Y. Septiani / SUMBER: HEALTH.COM