Gangan Nangka:300 g nangka muda1 L santan dari 1 butir kelapa2 sdt garam2 sdm gula pasir
Bumbu Halus I:2 siung bawang putih6 bh bawang merah1 cm kunyit1 cm laos
Masak Habang:1 ekor ayam, potong 12 bagian1 sdm asam Jawa1 sdm garamminyak goreng untuk menggorengminyak goreng untuk menumis3 sdm kecap manis5 bh tomat, potong 8 bagian2 sdm gula pasir
Bumbu Halus II:10 bh cabai merah6 bh bawang merah3 siung bawang putih3 cm jahe2 cm kencur
Pelengkap:lontong
Cara Membuat :1. Gangan Nangka: Rebus nangka hingga lunak, saring dan sisihkan. Masukan santan ke dalam panci, tambahkan bumbu halus I dan nangka rebus, tambahkan garam dan gula pasir. Masak sambil diaduk perlahan hingga matang.2. Masak Habang: Remas-remas ayam dengan asam Jawa dan garam, diamkan selama 20 menit lalu goreng ayam hingga kuning kecokelatan.3. Tumis bumbu halus II hingga harum, masukkan ayam, kecap manis, tomat, dan gula pasir. Masak dengan api kecil hingga kuah mengental.4. Potong-potong lontong, siram dengan Gangan Nangka lalu tambahkan Masak Habang di atasnya. Hidangkan.
6 porsi 45 menit
Resep: Erwin Kuditawati, Uji Dapur: Klub NOVA, Penata Saji: Wina Kusnadi, Foto: Ahmad Fadilah/NOVA