Satai Lilit Saus Kacang

By nova.id, Kamis, 14 Juni 2012 | 22:59 WIB
Satai Lilit Saus Kacang (nova.id)

Bahan:500 g udang, kupas, cincang1 sdm kecap ikan1 bh putih telur½ sdt garam½ sdt merica bubuk2 sdm air4 sdm tepung sagu3 sdm kacang tanah, sangrai, cincang halus10 btg serai, bersihkan2 sdm minyak goreng, untuk mengoles

Saus Kacang: (aduk rata)1 sdm gula palem2 sdm kecap ikan4 siung bawang putih, cincang6 bh bawang merah, cincang3 sdm kacang tanah, sangrai, cincang kasar50 ml air jeruk limau

Cara Membuat:1. Campur udang cincang, kecap ikan, putih telur, garam, merica bubuk, dan air, uleni hingga rata.2. Tambahkan tepung sagu dan kacang tanah, aduk rata. Bagi adonan menjadi 10 bagian.3. Ambil satu bagian adonan, tempelkan pada bagian bonggol batang serai, bulatkan.4. Olesi dengan minyak goreng, panggang di atas wajan antilengket sambil sesekali dibolak-balik hingga seluruh permukaannya matang. Angkat.5. Sajikan satai udang dengan saus kacang.

Untuk 5 Porsi, Waktu 30 Menit

Tips:Udang bisa diganti dengan 500 gram ikan yang telah dihaluskan.

Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Dilla, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Adrianus Adrianto