Toilet JIS "Aman" untuk Tindak Kejahatan

By nova.id, Kamis, 24 April 2014 | 13:04 WIB
Toilet JIS Aman untuk Tindak Kejahatan (nova.id)

TabloidNova.com - Dari pemeriksaan penyidik di Jakarta International School (JIS), layout toilet tempat korban AK (5) mengalami kekerasan seksual ternyata sangat "aman" untuk menyembunyikan tindakan bejat para pelaku. Hal ini terlihat dari gambar layout toilet tersebut saat ditunjukkan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Rikwanto, Rabu (23/4) kemarin.

Dari layout tersebut terlihat bahwa terdapat banyak ruang di dalam toilet. "Toilet itu ada pintu utama, di dalamnya ada dua pintu lagi, pintu ke kloset, dan pintu tempat bersih-bersih. Kalau tempat buang air kecilnya tidak pakai pintu namun ada sekat," tukas Rikwanto.

Selain itu, antara toilet dengan ruang kelas terpaut jarak sekitar 25 meter. Hal ini juga dinilai terlalu jauh jika seorang anak seusia AK harus berjalan seorang diri menuju toilet.

Menyadari kekurangannya, pihak JIS akhirnya memperketat pengamanan dengan menambah jumlah CCTV dan mengubah layout toilet agar kejadian serupa tidak lagi terjadi. Namun rencana mengubah toilet tempat kejadian perkara (TKP) harus dihentikan sementara menunggu proses penyidikan selesai.

Edwin Yusman