Tragedi Saat Merapi Erupsi Lagi (1)

By nova.id, Selasa, 9 November 2010 | 17:05 WIB
Tragedi Saat Merapi Erupsi Lagi 1 (nova.id)

Tragedi Saat Merapi Erupsi Lagi 1 (nova.id)
Tragedi Saat Merapi Erupsi Lagi 1 (nova.id)

""

LUDES & HANGUS TERBAKAR

Kondisi di Dukuh Jaranan, Cangkringan, memang tak seberapa dibanding yang lain. Dusun yang paling parah diterjang awan panas kali ini adalah Brongga, Argomulyo, Cangkringan. Menurut seorang relawan, Wawan, yang berhasil mengevakuasi enam korban dan membawanya ke RS Dr. Sardjito, dukuh di tepi sungai Gendol itu hangus terbakar api.

"Saat kami datang, api memang belum seberapa. Makanya kami bisa bawa enam korban," cerita Wawan. Saat mengangkut para korban, "Saya masih mendengar jeritan beberapa orang minta tolong tapi mobil hanya cukup membawa enam orang saja." Begitu datang mobil lain, kondisi Dukuh Brongga sudah ludas terbakar api. Yang terdengar hanya suara kayu yang terbakar api. "Saya memilih evakuasi di lokasi lain karena api sudah tak mungkin diterjang."

Bahwa Dusun Brongga akan hangus dan ludes, sebenarnya sudah dirasakan salah seorang warganya, Farid. Kamis sore (4/11), dari tempat kosnya di Seturan, Yogyakarta, ia melihat kilat menyambar puncak Merapi. "Hati saya sudah enggak enak. Jangan-jangan malam Jumat bakal terjadi apa-apa," kisah mahasiswa salah satu universitas swasta ini.