Bahan:
1 resep yam ball
1 resep black ball
Sweet Ball:
200 g ubi merah, kukus, haluskan
100 g tepung sagu
½ sdt garam
Pelengkap:
1 kg es serut
5 scoop es krim green tea
6 sdm krim kental
300 ml susu evaporated
100 ml susu kental manis
Cara Membuat:
1. Campur ubi merah kukus, tepung sagu, dan garam, lalu uleni hingga kalis. Pulung panjang dengan diameter 1,5 cm. Potong-potong panjang berukuran 2 cm. Sisihkan.
2. Rebus hingga mengapung. Angkat dan tiriskan.
3. Tata es serut, beri yam ball, blackball, sweet ball, dan es krim green tea. Beri krim kental, susu evaporated, dan susu kental manis. Sajikan segera.
5 porsi 45 menit
Tips:
- Gunakan resep Yamball Grass Jelly Ice untuk membuat yam ball.
- Gunakan resep Blackball Winter Melon Ice untuk membuat black ball.
- Pilih ubi merah yang mulus dan kulitnya tidak bolong-bolong.
Resep: Karina Naftali, Uji Dapur: Tim Dapur Sedap Saji, Penata Saji: Ginza Manggala Putra, Foto: Agung P. Waluyo
KOMENTAR