Sering ikut pameran?
Ya, sejak 1997 sampai sekarang. Tahun 2004-2007 malah saya bisa lima kali dalam setahun pameran di Malaysia. Ke Jepang dan Singapura juga sering. Tapi sejak harga minyak mentah dunia naik, warga Malaysia banyak melakukan penghematan dan saya juga jarang pameran di sana lagi. Yang mengharukan, ketika saya diundang ke Jepang oleh salah satu pelanggan di sana. Saya pikir hanya akan disambut oleh dua orang saja, ternyata si pengundang mengajak seluruh stafnya menyambut saya. Sekarang saya lebih sering pameran di Jakarta. Lalu untuk menjangkau pasar yang lebih luas, saya juga membuka gerai di Pasaraya dan Sarinah. Juga ikut pameran di Cilandak Town Square tiap Rabu, dan setahun belakangan saya buka gerai di Metro dan Sogo Department Store.
KOMENTAR