Kulit:
250 g tepung terigu
7 g ragi instan
1 sdt gula pasir
100 ml air hangat
½ sdt garam
1 sdm minyak zaitun
25 ml minyak zaitun
Topping:
100 g bawang bombai, cincang
40 ml minyak zaitun
100 g keju parmesan
150 g kentang, kupas, kukus, potong tipis
150 g asparagus
150 g daging asap, potong panjang
75 g selada rocket
1 sdt air lemon
Cara Membuat:
1. Kecuali 25 ml minyak zaitun, campur bahan kulit dan uleni hingga kalis. Diamkan adonan selama 20 menit.
2. Tipiskan adonan dan taruh di loyang persegi yang sudah diberi 25 ml minyak zaitun.
3. Olesi bagian atas kulit piza dengan bawang bombai yang sudah dicampur 30 ml minyak zaitun hingga rata.
4. Taburi bagian atasnya dengan keju parmesan dan taruh potongan kentang serta asparagus. Panggang di oven bersuhu 180 derajat Celsius selama 25 menit atau sampai kulit piza matang. Angkat dan sisihkan.
5. Panaskan 10 ml minyak zaitun, tumis daging asap, hingga matang. Susun daging asap di atas kulit piza.
6. Tambahkan selada rocket, dan beri air lemon di atasnya. Sajikan selagi hangat.
4 porsi 30 menit
Tips:
- Pizza Bianca sebenarnya lebih populer dibandingkan jenis piza yang lain karena ketebalannya pas, gurih meski topping-nya sederhana dan didominasi sayuran, dan berbentuk persegi. Pizza Bianca juga seringkali menggunakan minyak zaitun sebagai olesan dibandingkan saus tomat seperti piza lain.
- Ciri-ciri kulit piza matang adalah kulit bagian luar sudah mengeras tapi bagian dalamnya masih empuk. Ingat, jangan memanggang kulit piza terlalu kering agar piza tidak keras.
- Daun selada rocket atau aragula biasa dipakai untuk campuran selada. Daunnya berwarna hijau tua dan bercabang-cabang. Jika tidak ada, dapat diganti daun selada biasa.
Resep: Nuraini W , Uji Dapur: KLUB NOVA, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Daniel Supriyono / NOVA
KOMENTAR