Rumus Olahraga yang Ampuh untuk Mengecilkan Paha, Berani Coba?

By Redaksi NOVA, Rabu, 28 Juli 2021 | 09:03 WIB
Cara Mengecilkan Paha (istock)

NOVA.id - Paha terkadang menjadi tolok ukur apakah tubuh seseorang ideal atau tidak.

Ukuran paha yang besar membuat banyak perempuan melakukan segala cara agar bentuk pahanya seperti keinginanya.

Padahal untuk mengecilkan secara alami cukup dengan kombinasi gaya hidup sehat yakni aktif bergerak, olahraga teratur, serta  pola makan sehat.

Baca Juga: 4 Cara Mengecilkan Paha dengan Mudah, Kuncinya Jalani Pola Hidup Sehat

Nah, apakah Sahabat NOVA memiliki permasalahan yang sama?

Jika ya, maka harus mencoba rekomendasi olahraga yang dijamin bisa menjadi solusi untuk yang ingin mengecilkan paha ini.

1. Fire Hydrant

Fire Hydrant seingkali disebut olahraga mengecilkan perut. Cara melakukan gerakan fire hydrant yakni ambil posisi seperti akan merangkak dengan posisi tangan serta lulut dibuka selebar bahu.

Selanjutnya, mulai dengan luruskan satu kaki ke belakang. Ingat ya, posisi pinggul harus tetap lurus.

Selanjutnya, lakukan gerakan fire hydrant selama 10-15 kali.

Baca Juga: Tak Perlu Olahraga Berat, Hanya dengan 5 Trik Ini Paha akan Mengecil dengan Mudah!

Jangan lupa juga harus melakukan hal yang sama untuk kaki sebelahnya.

Olahraga fire hydrant memiliki fungsi untuk mengencangkan otot perut, pinggul, bokong, dan tubuh bagian bawah.

Apabila otot sudah terbentuk, maka tentunya paha menjadi lebih kecil.

Baca Juga: Inilah 4 Tanda Imun Tubuh Kita Sedang Lemah, Jangan Diabaikan!