Bahan:
100 g daging mangga, blender halus
350 ml air jeruk manis
1½ sdm air lemon
1 sdt kulit lemon
2½ sdm gula pasir
Isi:
100 g stroberi, belah 2 bagian
100 g kiwi, iris bulat
100 g anggur hitam, iris bulat
100 g blueberry
100 g raspberry
Cara Membuat:
1. Potong-potong buah stroberi, kiwi, anggur hitam, blueberry, dan raspberry.
2. Sirop: Peras jeruk manis, campur dengan daging mangga yang sudah diblender, air lemon, kulit lemon, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Tata buah-buahan pada cup atau cetakan es.
4. Siramkan sirop ke atas buah-buahan hingga memenuhi cup.
5. Taruh stik es krim dari kayu di bagian tengah cup.
6. Bekukan es. Setelah beku, keluarkan dari cup-nya.
6 porsi 120 menit
| Resep: Karina Naftali | Uji resep: Tim dapur sedap saji | Penata saji: Wawan | Foto: Sandra C.L.
KOMENTAR