TabloidNova.com - Tahukah Anda, rempah-rempah yang digunakan dalam mengolah berbagai masakan ternyata dapat menbuat sebagian orang mengalami keracunan. Bahkan sebuah penelitian menemukan, satu dari enam orang di dunia dalam setahun pernah mengalami keracunan makanan yang mengandung rempah.
Untungnya, kayu manis bisa menjadi "obat" untuk mencegah keracunan makanan. Sebuah studi terbaru yang telah dipublikasikan di Washington State University mengungkapkan, minyak kayu manis atau yang memiliki nama Latin Cinnamomum cassia merupakan obat alami yang aman untuk membunuh beberapa jenis bakteri E. coli.
"Minyak kayu manis dapat mengawetkan makanan. Cukup oleskan pada kemasan makanan daging atau produk segar lainnya," kata Lina Sheng, lulusan School of Food Science, Washington State University. "Atau dapat pula ditambahkan ke dalam tahap pencucian daging, buah-buahan, dan sayuran untuk menghilangkan mikroorganisme."
Minyak kayu manis yang sangat kental dalam dosis rendah atau sekitar 10 tetes yang dicampurkan dengan satu liter air, lanjut Lina, sangat efektif untuk membunuh bakteri dalam waktu 24 jam. Sangat berkhasiat, bukan? Nah, berikut khasiat hebat kayu manis untuk kesehatan!
1. Pengawat Makanan Alami
Hasil penelitian yang dilakukan Washington State University juga mengungkapkan, kayu manis dapat menyimpan makanan segar tanpa bahan kimia tambahan lebih lama, karena dapat menghambat pertumbuhan bakteri. Caranya mudah, letakkan kayu manis atau oleskan minyak kayu manis pada berbagai produk segar atau produk organik.
2. Menurunkan Tingkat Gula Darah
Kayu manis juga telah teruji dapat menurunkan tingkat gula darah bagi penderita diabetes tipe 1 atau tipe 2, seperti yang dipaparkan oleh Medical News Today. Bahkan kayu manis memungkinkan perut kosong lebih lama setelah makan, dan memberikan Anda tingkat energi yang lebih konsisten.
3. Membantu Meredakan Nyeri Haid
Kayu manis mengandung cinnamaldehyde, yang dikenal sebagai zat untuk menyeimbangkan hormon pada wanita. Zat ini bertugas meningkatkan hormon progesteron dan menurunkan hormon testosteron menurun, sehingga menyebabkan siklus menstruasi lebih nyaman dan teratur.
4. Mencegah Infeksi Jamur
Oleh karena memiliki sifat antibakteri, kayu manis sangat berguna untuk membantu menyingkirkan infeksi jamur, seperti yang telah dipaparkan oleh National Institutes of Health. Tak heran bila kini semakin banyak produk losion untuk berjemur yang menambahkan kandungan minyak kayu manis di dalamnya, termasuk pada produk kesehatan lain seperti semprotan hidung dan obat kumur. Selain itu, wangi dari kayu manis pun dapat membuat pernapasan terasa lebih lega.
Intan Y. Septiani/Kitchen Daily
KOMENTAR