Bahan:
125 gr mentega
175 gr gula kastor
2 btr telur
3 sdm cokelat bubuk
50 ml air panas
200 gr tepung terigu
½ sdt soda kue
½ sdt baking powder
Adonan Putih:
125 gr cream cheese
50 gr gula kastor
1 btr telur
½ sdt vanili
100 gr cokelat putih, tim hingga cair
Taburan:
50 gr almond flake
Cara Membuat:
1. Kocok mentega dan gula kastor hingga gula larut. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok sampai rata.
2. Larutkan cokelat bubuk dalam air panas, aduk rata. Masukkan dalam kocokan mentega, aduk rata.
3. Tambahkan campuran tepung terigu, soda kue, dan baking powder sambil diayak, aduk rata. Sisihkan.
4. Adonan Putih: Kocok cream cheese dan gula kastor hingga lembut. Masukkan telur dan vanili, kocok sampai rata. Tambahkan cokelat putih leleh, aduk rata. Sisihkan.
5. Penyelesaian: Tuang adonan cokelat ke dalam loyang, beri adonan putih, tutup kembali dengan adonan putih, taburi bagian atasnya dengan almond flake.
6. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama 30 menit. Sajikan setelah dingin.
Tips: Cream cheese merupakan salah satu jenis keju muda yang warnanya putih, lembut, dan teksturnya seperti tahu sutera. Biasanya dipakai untuk membuat dessert dan cheese cake.
Untuk 6 Porsi
Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Ahmad Fadilah
KOMENTAR