Bahan:
2 sdm minyak untuk menumis
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
5 bh cabai rawit merah
750 ml santan cair
1 sdt garam
1 sdt gula merah
250 g buncis, iris serong tipis
Bumbu Halus:
2 siung bawang putih
5 bh bawang merah
3 btr kemiri, disangrai
3 bh cabai merah besar
4 bh cabai merah keriting
1 sdt ebi, halus
Bakso Udang: (aduk rata & bentuk bulat)
150 g udang, cincang
100 g daging ikan, cincang
2 sdm tepung sagu
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 bh putih telur
Cara Membuat:
1. Bakso Udang: Rebus adonan bakso di air hingga terapung. Angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Tambahkan cabai rawit merah dan bakso udang. Aduk rata.
3. Kecuali buncis, masukkan sisa bahan dan masak sampai mendidih. Tambahkan buncis dan masak sampai matang. Sajikan.
5 porsi 25 menit
Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Dilla, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Moonstar Simanjuntak/ NOVA
KOMENTAR