NOVA.id - Olahraga yang paling mudah dan menjadi favorit bagi banyak orang adalah berlari.
Tak hanya mudah dilakukan, jogging juga bisa membakar kalori lebih cepat dibanding olahraga lain.
Dengan 30 menit berlari, kalori yang kita bakar mencapai 340 kalori pada berat badan rata-rata.
Namun, sebenenarnya olahraga yang bisa membakar kalori secara efektif tak hanya berlari, loh, seperti dilansir dari Women’s Health Magazine.
(Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya)
Yuk lakukan 3 solusi selain berlari yang juga bisa membakar kalori kita dengan efektif berikut ini:
1. Variasi Latihan dan Jeda
Daphnie Yang, personal trainer dari New York menceritakan, bahwa olahraga berlari bukan olahraga yang paling efektif dan paling cepat membakar kalori.
Yang sering dilupakan adalah otot yang tak terlatih dengan baik.
Padahal, melatih otot juga bisa membakar kalori dalam tubuh.
Selain itu juga memperbaiki metabolisme tubuh dan membakar lemak.
(Baca juga: Hati-Hati, Inilah Penyebab Kulit Kering, Nomor 5 Sering Kita Lakukan)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR