Lasagna Lapis Bayam

By nova.id, Sabtu, 28 Juni 2014 | 04:48 WIB
Lasagna Lapis Bayam (nova.id)

Bahan:200 g bayam, rebus, peras hingga airnya tidak ada150 g daging burger, potong dadu kecil50 g keju cheddar, parut100 g paprika merah, cincang250 g keju ricotta200 ml pasta saus tomat dan basil1 btr telur, kocok lepas3 siung bawang putih, cincang1 ½ sdt Italian herb seasoning½ sdt garam¼ sdt merica bubuk15 lbr kulit pangsit100 g keju mozzarella, parut kasar¼ sdt peterseli cincang  kering

Cara Membuat:1. Campur bayam, daging burger, paprika merah, dan keju cheddar, aduk rata.2. Tambahkan keju ricotta, pasta saus tomat dan basil, telur, aduk rata.3. Bumbui bawang putih, Italian herb seasoning, garam, dan merica bubuk, aduk rata.4. Ambil 1 lembar kulit pangsit, taruh di bagian bawah cetakan muffin.5. Masukkan ke dalam cetakan muffin lainnya. Lepaskan cetakan muffin yang paling atas. Ulangi hingga semua cetakan muffin terlapisi kulit pangsit.6. Masukkan campuran bayam hingga penuh.7. Taburi keju mozzarella parut dan peterseli cincang kering.8. Panggang di oven bersuhu 180 derajat Celsius selama 30 menit atau sampai matang dan keju mozzarella meleleh. Angkat dan segera sajikan selagi hangat.

15 buah 40 menit

Tips:- Italian herb seasoning adalah bumbu khas Italia yang terdiri dari oregano, basil, thyme, bay leaves, parsley, sage, dan merica hitam yang dikeringkan dan dicincang halus.- Italian herb seasoning dapat dibeli di toko swalayan yang menjual bahan makanan impor, di bagian bumbu dengan kemasan botol plastik.

Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: NOVA, Penata Saji: Wina Kusnadi, Foto: Fadoli Barbathully / NOVA